Diduga Akibat Arus Deras Bendungan Pauh Pangean, Seorang Remaja Hilang ditelan Air.

Lensa86.com, Pangean – Diduga akibat arus deras Bendungan Pauh Pangean, seorang remaja hilang ditelan air, Senin 01/05/2023 sore.

Hal ini disampaikan Sudanto S.E, yang berada tidak jauh dari tempat kejadian tersebut. “Sebelumnya ada lebih kurang 6 orang remaja yang asik bermain dan mandi disekitar Bendungan, korban yang sempat menyelam, dikejar oleh temannya, pas muncul di punggung gaja bendungan, korban langsung terseret arus deras air”, ucap Sudanto.

Diduga setelah terseret air, korban sempat timbul kepermukaan, tapi sudah tak tertolong lagi. “Masyarakat setempat sudah berusaha untuk menolong korban, tapi terlambat, masyarakat sampai ditengah aliran sungai, korban sudah tak muncul lagi”, tutup Ketua Jalur Siposan Rimbo ini. Hingga saat ini, korban masih dalam pencarian. (GTTS,L86)