Perkuat keamanan Informasi dilingkup Pemda, Dinas Kominfo Kampar Gelar Rapat Koordinasi Operator Persandian Kecamatan Se-Kabupaten Kampar

Bangkinang – Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Kabupaten Kampar selenggarakan Rapat Koordinasi Operator Persandian Kecamatan se Kabupaten Kampar yang di gelar di Aula Kantor Diskominfo dan Persandian Kabupaten Kampar.Kamis(3/10/2024).

Rapat Tersebut Dipimpin oleh Plt. Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian Kabupaten Kampar, Irwan Muhammad ST. MT. MIDS yang di dampingi oleh Sekretaris, Irwan AR, Ketua Forum Operator Persandian Kabupaten Kampar Fakhrurozy, Camat Koto Kampar Hulu selaku pembina forum Persandian Kabupaten Kampar Ahmad begab, Ketua panitia Yuli Bonafius sekaligus sekretaris Forum Persandian Kabupaten Kampar dan dihadiri oleh Operator Persandian Kecamatan se-Kabupaten Kampar.

Sebagaimana disampaikan Plt. Kepala Dinas Kominfo, Operator Persandian Kecamatan di Kabupaten Kampar merupakan perpanjangan tangan Dinas Kominfo Kabupaten Kampar dalam penguatan keamanan informasi di lingkup pemerintahan daerah Kabupaten Kampar.

Dalam sambutannya Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Kampar menyampaikan pentingnya peran operator persandian di tingkat kecamatan sebagai ujung tombak dalam menjaga keamanan data dan komunikasi pemerintahan. “Operator persandian kecamatan adalah kunci dalam memastikan keamanan informasi di tingkat lokal, terutama dalam menghadapi tantangan keamanan siber yang semakin meningkat,” kata beliau saat membuka rapat.

Selain itu operator persandian kecamatan diharapkan bersama-sama melakukan evaluasi mengenai akses jaringan di wilayah masing-masing. Beberapa kecamatan masih menghadapi masalah blindspot atau area yang tidak terjangkau jaringan internet memadai, yang menghambat komunikasi antar-OPD dan pelayanan publik. Plt. Kepala Dinas menekankan pentingnya pemetaan komprehensif untuk mengidentifikasi daerah yang masih terisolasi secara jaringan, agar dapat segera diatasi.

Dengan terselenggaranya rapat koordinasi ini, Diskominfo dan Persandian Kabupaten Kampar berharap operator persandian kecamatan dapat berperan lebih efektif dalam menjaga keamanan informasi dan mendukung pemerataan akses jaringan di seluruh wilayah kabupaten. Langkah ini juga menjadi bagian dari upaya mewujudkan pelayanan publik yang berbasis digital dan aman di tingkat kecamatan. (Advetorial Kampar)




Menang 90 persen, Paslon Asset Berikan Rp 5 Miliar Untuk UMKM Desa Labuhan Tangga Besar

Rohil – Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) Desa Labuhan Tangga Besar akan diberikan kucuran anggaran sebesar Rp 5 Miliar jika Nomor 1 menang 95 persen.

Demikian kata pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Rohil, Nomor 1, Afrizal Sintong – Setiawan Tiek (Asset) saat orasi kampanye dialogis di Jalan Poros Labuhantangga Besar, Rabu (02/10/2024).

“Kita berikan Rp 5 Miliar untuk UMKM Desa Labuhantangga besar ini, akan kita buatkan tempat usaha di lapangan pinggir jembatan pedamaran sebagai ikon kabupaten, kalau menang 95 persen. “kata Afrizal.

Sebelumnya, Budi perwakilan dari masyarakat dalam orasinya bersamaan menyampaikan keinginan masyarakat pelaku UMKM Desa labuhantangga besar meminta agar dibuatkan samacam tempat berjualan pinggir jembatan pedamaran mengingat jembatan pedamaran adalah salah satu icon kabupaten. *




Bulat 90 persen, Masyarakat Siarangarang Setuju Asset Dilanjutkan Dua Periode

Pujud – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Rokan Hilir (Rohil) Nomor 1, Afrizal Sintong -Setiawan Tiek (Asset) masih melakukan kampanye dialogis didusun aek kanopan kepenghuluan siarang arang kecamatan Pujud, Minggu (29/09/2024) sekira pukul 20.19 wib.

Turut hadir, ketua tim pemenangan Asset, Datuk Seri Nasrudin Hasan, bersama rombongan, Anggota DPRD Provinsi Riau, Darmalis, Anggota DPRD Rohil, M.Hotip dan Jasrul, serta Tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat yang tak dapat disebutkan satu persatu.

“Salam dan selamat datang kepada bapak bupati malam ini, Semoga pertemuan kita malam ini mendapatkan ridho dari Allah. “kata Solikin selaku perwakilan dari tuan rumah pelaksana kegiatan saat memberikan kata sambutannya dan diahirinya dengan teriakan yel yel ASSET HARAPAN MASYARAKAT, ASSET LANJUTKAN, ASSET NOMOR 1 MENANG, MENANG, MENANG..!!

“Mari kita sama- sama melanjutkan bapak Afrizal Sintong dua periode, setuju ya kita lanjutkan, 85 persen menang di siarang rokan ini,’ “katanya lagi.

Dia melihat bahwa Afrizal Sintong ini luar biasa, meski baru 3 tahun 3 bulan sudah terlihat jelas adanya pembangunan infrastruktur dan ekonomi masyarakat.

“Lihat sekarang salah satu contoh nyata sudah ada jembatan sintong yang dapat mempersingkat perjalanan orang siarang rokan. “ujarnya.

Ia juga mengajak masyarakat dan tim relawan Asset di Siarang rokan untuk tetap melakukan kegiatan dor to dor seperti yang sudah dilakukan dan jika tidak ada perubahan angka 85 pesen untuk kemenangan sudah dalam genggaman. *




Tunaikan BLT Kartu Aman, Masyarakat Labuhantangga Besar Lanjutkan Asset Dua Periode

Rohil – Kampanye dialogis pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Rohil, Afrizal Sintong – Setiawan Tiek (Asset) berlangsung meriah di Jalan Poros Labuhantangga Besar, Rabu (02/10/2024).

Kehadiran pasangan ini disambut antusias oleh masyarakat yang bersyukur atas perhatian yang telah diberikan oleh Afrizal selama menjabat.

“Lanjutkan, “teriak Budi, tidak berhenti sampai disitu ia juga meneriakkan yel yel kemenangan Asset bersamaan diikuti ratusan masyarakat.

Asset harapan masyatakat, asset lanjutkan, asset nomor 1, menang, menang, menang. “teriaknya bersama masyarakat hingga bergemuruh.

“Dengan kebaikan pak Afrizal ini masyarakat desa kami dapat bantuan BLT paling banyak dari pada desa lain, desa kami yang menerima BLT sejumlah 217 KK. “kata Budi Ramdani, bertindak sebagai mewalili masyarakat labuhantangga saat memberikan kata sambutan.

Bukan hanya sekedar BLT saja, perhatian Afrizal Sintong ini terhadap masyarakat Labuhantangga besar sangat besar sekali.

Sebutnya, Seperti salah satu contoh ada masyarakat meminta bantuan timbunan kerikil untuk pembangunan jalan Dusun Kampung Medan dengan segera langsung ditunaikannya.

“Sumbangan kerikil untuk pembanguanan jalan dusun kampung medan sudah ditunaikan, terimaksih pak Bupati. “ujarnya.

Dafar Pemilih Tetap (DPT) desa labuhantangga besar sejumlah 2010 suara pemilih, disaat pemilin bupati dan wakil bupati periode sebelumnya Afrizal Sintong kalah telak melawan pesaing paslon lainnya.

Meskipun demikian, Desa labuhantangga besar penerima bantuan langsung tunai (BLT) terbanyak se -kabupaten Rohil dibanding desa lainnya. *




Ikuti Rakor Inflasi Bersama Kemendagri, ini Angka Terbaru Inflasi Kabupaten Kampar Per Oktober 2024

BANGKINANG KOTA – Pj Bupati Kampar Hambali ,SH,MH diwakili Kepala Badan Perencanan Daerah (Bapeda) Kabupaten Kampar Ardi Mardiansyah,S.STP,M.Si, secara Virtual di ruang Vidcom lantai II Kantor Bupati Kampar, rabu (2/10/2024.

Rapat Rapat koordinasi Pengendalian Inflasi dari Kantor Kementrian Dalam Negeri dari ruang Sasana Bakti Nusantara Jakarta tersebut dimpimpin oleh Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia (Mendagri RI) Tito Karnavian, diwakili Plh Sekretaris Jendral Kemendagri Komjen. Pol. Drs. Tomsi Tohir Balaw, M.Si.

Kepala Bappeda Kabupaten Kampar Ardi Mardiansyah yang mewakili Pj Bupati Kampar, pada kesempatan tersebut menjelaskan bahwa perkembangan inflasi kabupaten kampar September terhadap Agustus 2024 sebesar -0,44 Persen.

Dimana untuk inflasi tahun ketahun pada september 2024 terhadap agustus 2023 sebesar 1,46 %, serta untuk inflasi kalender september 2024 terhadap desember 2023 sebesar -0,79 %.

Selanjutnya untuk bulan Oktober yang didasarkan pada penghitungan angka inflasi bulan September 2024 ini terjadi inflasi m-to-m sebesar -0,79% sedangkan inflasi n-on-n dan inflasi y -to- y sebesar sebesar -0,44%.

Adapun penyumbang utama deflasi pada bulan Seprember secara secara m-to-m adalah kelmpok makanan, minumam dan tembakau dengan andil 0,42%, komoditas penyumbang utama deflasi antara lain bawang merah, cabe hijau, cabe rawit, udang basah, dan semangka.

Semenetara penyumbang utama Inflasi september 2024, secara y-on-y adalah beras dengan komoditi kelompok makanan, minuman, dan tembakau dengan andil 0,84%, dengan kelompok komoditi yang andil dalam inflasi adalah komoditi besar.

Kemudian kelompok makanan dan minuman/restoran dengan andil 0,26% dengan komudiras penyumbang inflasi adalah ketupat dan gulai sayur.

Serta terakhir kekompok perawatan, dan jasa lainnya dengan andil 0,46%, komoditi utama penyumbang untuk inflasi pada kelompok ini adalah Emas Perhiasan.”terang Ardi. (Advetorial Kampar)




Pemkab Kampar dan BPS Kampar Selenggarakan Bimtek Desa Cantik.

Bangkinang Kota – Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Kampar menyelenggarakan acara Bimbingan Teknis II Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) di Aula Muara Takus Bapeda Kampar, Rabu (02/10/2024)

Pj Bupati Kampar Hambali, SE, MBA, MH yang diwakili oleh Plt Kepala Dinas Kominfo Kampar Irwan Muhammad ST.ME.MIDS yang membuka secara resmi Bimbingan Teknis tersebut juga dihadiri oleh Kepala BPS Kampar, Ir. Budianto.Beberapa Kepala OPD yang mewakili , para camat yang mewakili dan perwakilan desa-desa di Kabupaten Kampar yang menjadi objek program Desa Cantik.

Dalam sambutannya Irwan Muhammad mengatakan Dalam menciptakan pembangunan yang lebih inklusif efektif dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat merupakan upaya strategis untuk meningkatkan kualitas dan konsistensi data desa yang mendukung perencanaan yang lebih efektif dan berbasis data menuju desa digital” Kata Irwan Muhammad

Desa Cantik bertujuan untuk meningkatkan kualitas pengelolaan data di tingkat desa, Program ini dirancang untuk memberdayakan aparat desa agar lebih memahami pentingnya data dan mampu memanfaatkan data secara efektif dalam perencanaan pembangunan desa” Kata Irwan Muhammad.

Sementara itu Kepala BPS Kampar Ir. Budianto menegaskan pentingnya kolaborasi antara BPS dengan Pemerintah Daerah dan desa dalam menghasilkan data yang akurat dan berkualitas” Kata Budianto

Data ini akan menjadi pondasi yang kuat bagi perencanaan pembangunan yang lebih efektif dan efisien di Kabupaten Kampar” Tambahnya lagi

Terkahir ia menyatakan bahwa dengan adanya program Desa Cantik ini, diharapkan seluruh desa di Kabupaten Kampar dapat berpartisipasi aktif dalam pengelolaan data statistik yang lebih baik, serta mendukung inisiatif pemerintah pusat dalam mewujudkan Satu Data Indonesia. (Advetorial Kampar)




Kunjungi Galeri Dekranasda Kota Pekanbaru, Ricana Hambali Sebagai Salah Satu Referensi Dalam Pengelolaan Galeri Dekranasda Di Kab. Kampar.

Pekanbaru, Untuk meningkatkan pengalaman dan mencari pembanding dalam memajukan Galeri produk kerajinan, Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Kampar yang dipimpin langsung oleh Pj. Ketua TP PKK Kabupaten Kampar yang sekaligus merupakan Ketua Dekranas Kabupaten Kampar Ricana Djayanti Hambali lakukan kunjungan ke Galeri Dekranasda Kota Pekanbaru , Rabu (2/10).

Kedatangan Ricana yang juga didampingi oleh Agusni Mariani selaku Kepala Bidang Pembinaan dan Pengembangan IKM Dinas Perindustrian dan Ketenagakerjaan Kabupaten Kampar beserta jajaran tampak disambut hangat oleh Ketua Pengelolah Galeri Dekranasda Kota Pekanbaru dan anggota.

Ricana menyampaikan maksud dan tujuan kunjungan tersebut dalam rangka menambah ilmu para pengurus Dekranasda Kabupaten Kampar guna meningkatkan dan pemberdayaan pengrajin beserta hasil kerajinannya di Kabupaten Kampar, yang merupakan binaan dari Dekranasda Kabupaten Kampar.

“Saya mengucapkan terima kasih atas sambutan yang luar biasa ini yang diberikan oleh Dekranasda Kota Pekanbaru, dimana kunjungan ini dimaksudkan adalah guna mempelajari dan meningkatkan pengetahuan pengurus Dekranasda Kabupaten Kampar dalam mengelolah Galeri dan sharring pengetahuan tentang memajukan Galeri Dekranasda ini’ ujarnya.

Dengan melakukan kunjungan ini Ricana juga berharap agar Dekranasda Kabupaten Kampar bisa membuka pikiran baru dalam upaya meningkatkan kegiatan dan terutama dalam mengelolah galeri.

Ricana juga menyampaikan melalui kunjungan ini banyak yang bisa ditarik manfaatnya dan bisa kita ambil keuntungannya, ada banyak hal yang positif dan dapat dijadikan referensi sebagai contoh dan bisa dikembangkan di Dekranasda Kabupaten Kampar.

Ricana juga memberikan contoh dalam hal membatik, dimana Dekranasda Kota Pekanbaru telah menggunakan teknologi baru dan sangat memudahkan pengrajin batik dalam hal pewarnaannya dan ketajaman motif. Dari segi tenun dengan menggunakan ATBM (Alat Tenun Bukan Mesin).

Tampak ada 12 ragam batik sesuai dengan Kabupaten/Kota yang ada di Provinsj Riau dipajang di Galeri Dekranasda Kota Pekanbaru, dan juga dengan berbagai makanan khas yang ada dan dalam packeging yang sudah cukup bagus serta hiegienis.

Pada kesempatan tersebut Ricana beserta rombongan juga berkesempatan untuk melihat workshop Tenun dan Batik yang dikelola oleh Dekranasda Kota Pekanbaru. (Advetorial Kampar)




Hadiri Riau Berkain 2024 Pada Peringatan Hari Batik Nasional 2024, Kab. Kampar Bangga Punya Batik Khas Kampar

Pekanbaru, Pj. Ketua TP PKK Kabupaten Ricana Djayanti Hambali bersama Staf Ahli Bupati Bidang SDM dan Kemasyarakatan Riadel Fitri hadiri Peringati Hati Batik Nasional Tahun 2024, dengan Gelaran Riau Berkain Tahun 2024 yang mengusung tema Melenggang, yang diadakan oleh API (Asosiasi Pertekstilan Indonesia) yang bekerjasama dengan APR dan Bank Riau Kepri Syariah, bertempat di Balai Dang Merdu Pekanbaru, Rabu (2/10)

Acara ini juga melibatkan berbagai hotel ternama di Kota Pekanbaru yang bersaing dalam menampilkan kreasi kain tradisional Riau dan mempersembahkan karya kolaborasi yang memadukan unsur tradisional dengan sentuhan modern.

Tak hanya itu, acara ini juga dihadiri oleh owner dan desainer dari rumah-rumah batik yang ada di Provinsi Riau termasuk juga dari Kabupaten Kampar dan sama halnya dengan Kampar, tiap daerah miliki batik khasnya masing-masing dan siap diperagakan serta dipromosikan pada acara ini oleh para modelnya.

“Batik merupakan jati diri bangsa Indonesia yang telah diakui oleh UNESCO bahwa batik adalah milik Indonesia yang merupakan warisan leluhur Indonesia dan telah diakui sejak belasan tahun lalu” demikian disampaikan Ricana disela-sela mengikuti acara ini.

” Indonesia pantas berbangga atas hal ini, dan khusus Kabupaten Kampar kita juga harus merasa bangga karena memiliki batik sendiri yang dinamai Batik Kampar yang juga telah diakui keberadaan dan produksinya oleh daerah lain bahkan telah sampai kemanca negara. Dan Pemerintah Kabupaten Kampar siap ikut mengembangkan Batik Kampar melalui Dinas terkait” kata Ricana menambahkan.
Dipaparkan juga oleh Ricana bahwa Hari Batik Nasional diperingati setiap tanggal 2 Oktober. Penetapan ini didasarkan fakta sejarah pada tanggal 2 Oktober 2009 UNESCO menetapkan batik sebagai warisan budaya milik Indonesia. Proses pengakuan dan pengukuhan batik Indonesia mengalami proses cukup panjang. Berawal pada 3 September 2008 yang kemudian diterima secara resmi UNESCO tanggal 9 Januari 2009. Pengakuan dunia ini sepatutnya membuat bangsa Indonesia bangga akan budaya batik dan melestarikan keberadaan batik agar semakin dikenal luas.

Pada Peringatan Hari Batik Nasional Tahun 2024 di Provinsi Riau ini, juga dilaksanakan beberapa ajang kompetisi seperti Design Competisi dan kompetisi yang berfokus pada penggunaan kain tradisional Riau, khususnya batik. Kompetisi ini bertujuan untuk mempromosikan dan melestarikan warisan budaya lokal, serta mengapresiasi inovasi dalam desain kain tradisional. Dan pada kesempatan ini juga Pj. Ketua TP PKK Kabupaten Kampar berkenan menyerahkan Piagam Penghargaan kepada pemenang Kompetisi “Melenggang” Riau Berkain 2024. (Advetorial Kampar)




Pj. Ketua TP PKK Kampar Kunjungi Posyandu Melati, Ricana Hambali : Perkuat Peran Posyandu

Bangkinang Kota, Pj Ketua TPP PKK Kabupaten Kampar, Ricana Djayanti Hambali yang juga merupakan Pembina Posyandu Kabupaten Kampar, bersama Camat Bangkinang Kota Minda, Kepala Puskesmas Bangkinang Kota dr. Yudi dan Ketua Pokja IV dr. Elvi kunjungi Posyandu Melati Kelurahan Langgini Kecamatan Bangkinang Kota pada Kamis (2/10).

Kegiatan ini dilakukannya sebagai bentuk dukungan pemerintah terhadap kesejahteraan masyarakat, khususnya dalam upaya memperkuat peran posyandu di berbagai bidang. Kegiatan ini juga mengacu pada Rakornas Posyandu Tahun 2024 beberapa waktu lalu, tentang transformasi Posyandu sebagvai lembaga kemasyarakatan desa untuk kesejahteraan masyarakat, sehingga perlu disosialisasikannya tentang rencana induk posyandu, langkah strategis dan tekhmik prngelolaan posyandu agar lebih baik. Dan apa yang dilakukan Ricana juga mengacu pada hasil rapat koordinasi optimalisasi pemenuhan layanan dasar bagi masyarakat yamg diselenggarakan oleh TP PKK Provinsi Riau.

Dalam pengarahannya dihadapan Camat Bangkinang Kota, Kepala Puskesmas Bangkinang Kota dan pengelola Posyandu Melati, Ricana Hambali menekankan bahwa Posyandu harus mampu menjalankan 6 Standar Pelayanan Minimal (SPM) yang telah ditetapkan oleh pemerintah. Standar ini mencakup bidang pendidikan, kesehatan, pekerjaan umum, perumahan dan pemukiman, sosial, serta ketertiban umum dan perlindungan masyarakat. Menurutnya, posyandu tidak hanya berperan sebagai pusat layanan kesehatan ibu dan anak, tetapi juga sebagai lembaga yang mendukung pembangunan masyarakat di tingkat desa.

“Posyandu adalah lembaga penting di desa yang berfungsi untuk mendata dan menyelesaikan masalah-masalah warga. Harapannya, posyandu bisa terus bekerja sama dengan berbagai pihak, mulai dari pemerintah desa hingga kabupaten, sehingga pelayanan yang diberikan lebih efektif,” ujar Ricana. (Advetorial Kampar)




Peduli Ketahanan Sosial, Desa Gunung Kesiangan Kec. Benai Sosialisasikan Desa BERSINAR (Bersih Narkoba).

lensa86.com, KUANSING – Peduli ketahanan sosial, Desa Gunung Kesiangan Kecamatan Benai sosialisasikan Desa BERSINAR (Bersih Narkoba) pada hari, Rabu (02/09/2024) pagi.

Acara ini bertempat di MDA desa Gunung Kesiangan, kegiatan tersebut dihadiri kurang lebih 50 peserta yang melibatkan pemerintah desa Gunung Kesiangan, perwakilan dari masyarakat desa, lembaga desa, BPD,serta tokoh masyarakat setempat. kegiatan ini juga dihadiri Kepala BNN Kuansing, Camat Benai diwakili Kasi PMD, Kapolsek Benai diwakili Kanit Reskrim.

Kepala BNN Kuansing, AKBP Sopan, SH.MH. Menyampaikan bahwa Desa bersinar adalah program dari pemerintah pusat yang harus dilaksanakan pemerintah daerah, pemerintah berkomitmen memberantas narkoba hingga ke level lingkungan pedesaan, salah satunya dilakukakan Kementrian Dalam Negeri melalui program Desa Bersih Narkoba (Bersinar)”,ungkapnya.

Senada dengan itu, Firdaus selaku kepala desa Gunung Kesiangan dalam sambutannya, berterima kasih kepada seluruh elemen masyarakat yang telah hadir dalam sosialisasi Desa Bersinar, dan mengapresiasi program Desa Bersinar yang telah dilaksankan pemerintah pusat.

” Terimakasih kepada masyarakat yang hadir dalam acara ini, terus pantau dan awasi keluarga kita terutama untuk kita semua yang mempunyai anak menginjak dewasa”,tutupnya.
(GTTS)